License

Selamat membaca catatan ini, semoga dapat bermanfaat buat anda para pembaca.

Tips Mencegah Nyeri Punggung Pada Masa Kehamilan

Selasa, 26 Oktober 2010
Ibu hamil terkadang mengalami nyeri dan sakit di tengah punggung bawah, dan hal ini sangatlah biasa terjadi. Hal ini dikarenakan efek hormon yang melunakkan ligamentum penopang tulang punggung dan sulitnya menjaga sikap tubuh akibat beban janin yang dikandung. Nyeri punggung ini akan cenderung meningkat seiring dengan berkembangnya kehamilan. Sehingga keadaan ini menjadikan sulit bagi ibu hamil ketika dalam posisi ingin berdiri dari posisi duduk ataupun berbaring.

Biasanya nyeri punggung ini tidak perlu dicemaskan, namun jika nyeri punggung terjadi pada usia kehamilan kurang dari 12 minggu, disertai kejang perut dan perdarahan vagina, maka mungkin saja terjadi komplikasi serius seperti keguguran ataupun kehamilan ektopik (kehamilan di luar rahim). Jika hal ini terjadi, maka segera bawa ibu hamil ke dokter agar segera diperiksa dengan alat scan ultrasonik. Jika terjadi keguguran, maka dokter akan memberikan obat pereda nyeri, dan melakukan penanganan selanjutnya sesuai dengan tingkat keguguran. Namun, bila penyebab nyeri adalah kehamilan ektopik, maka dokter akan memberikan obat dan melakukan operasi untuk menghilangkan kehamilan dengan bius umum.

Pada umumnya, ibu hamil mengalami nyeri dan sakit punggung.
Namun, bila nyeri punggung terjadi pada ibu hamil usia kehamilan diatas 12 minggu dengan suhu tubuh diatas 38 derajat celcius dan dengan salah satu gejala berikut :

  • Nyeri buang air kecil.
  • Sering ingin buang air kecil.
  • Urin terlihat keruh.
maka hal ini kemungkinan terjadi Pyelonefritis.
Pyelonefritis yaitu radang ginjal akibat infeksi bakteri, yang dapat menimbulkan nyeri punggung parah dan bisa menyebabkan bayi lahir prematur.

Jika hal ini terjadi pada anda, segera periksakan ke dokter. Dokter anda akan memeriksa urin untuk mencari pertanda infeksi dan mungkin akan merespkan antibiotik. Ada kemungkinan, anda perlu dirawat inap di rumah sakit.

 
Tips Mencegah Nyeri Punggung Pada Masa Kehamilan

  • Biasakan sikap tubuh yang baik saat berdiri, luruskan punggung, dan pantat ditarik masuk. Berdirilah dengan punggung lurus dan bahu ditahan ke belakang. Tarik masuk pantat anda, dan kendurkan lutut. Hal ini dapat melatih anda berdiri dengan benar.
  • Jangan mengenakan sepatu high heels / bertumit tinggi. High heels hanya akan membuat anda cepat merasa lelah.
  • Jangan menggunakan kursi malas / kursi yang tidak menopang punggung dengan baik.
  • Jika anda mengantuk, ada baiknya jika anda tidur di kasur yang kuat dan dapat menopang tubuh anda dengan baik.
  • Jika anda ingin menggendong anak kecil, angkatlah dalam posisi yang aman. Posisi yang aman dalam mengangkat anak dengan cara tekuklah lutut anda (posisi jongkok, namun salah satu paha ke bawah). Lalu angkatlah anak tersebut dengan tulang punggung lurus. Dekatkan anak ke tubuh anda.
  • Cobalah untuk melakukan senam peregangan ringan untuk punggung bawah. 
  • Cobalah rileks dengan mandi air hangat.
  • Setelah anda selesai mandi, anda bisa mengoleskan minyak kayu putih atau sejenisnya, untuk meredakan rasa sakit, kemudian anda cobalah rileks dan beristirahat. 
Semoga dengan tips - tips di atas, dapat membantu meredakan nyeri punggung anda. 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

About Me

Foto Saya
Khomsa K Maqsuroh
Saya wanita biasa yang masih sangat fakir dalam berilmu.
Lihat profil lengkapku

Pengikut

© 2010 Catatan Osha Meishin Design by Dzignine
In Collaboration with Edde SandsPingLebanese Girls